Pelatih West Ham, Sam Allardyce, mangatakan Matthew Jarvis membutuhkan waktu untuk menyelesaikan masalahnya dan akan belajar memehami dan beradaptasi dengan rekan satu timnya.
Jarvis menjalani proses penyelesaian kepindahannya dari Wolverhampton, Jumat (24/8), dan langsung menjalani debut bersama klub baru keesokan harinya, Sabtu (25/8). Di awal debutnya tersebut, klubnya kalah 0-3 dari Swasena. Meski demikian Allardyce tetap optimistis dan melihat pemainnya justru menunjukan tanda-tanda yang menjanjikan.
"Mengenai hal ini, kami harus memberikan layanan yang ia butuhkan. Ketika mendapatkan layanan yang baik, ia akan memeberikan jasa atas bakat yang dimilikinya," ucapnya.
"Gerakan kedua kakinya terlihat cukup lincah. Ia sedikit mengalami kelelahan akibat hari-harinya yang melelahkan. Ia akan menjadi lebih baik saat ia punya waktu untuk beristirahat, kemudian menggunakan waktunya untuk beradaptasi dengan rekan-rekannya, dan terus belajar memahaminya," tuntas Allardyce di Sky Sports.
Editor | : | Vessy Dwirika Frizona |
Komentar