Kembalinya Ricardo Kaka ke AC Milan terancam gagal. Salah satu masalah yang menghambat kepindahan gelandang Real Madrid itu ke San Siro adalah masalah pajak.
Baru-baru ini Milan mendapat kabar baik dari Real madrid soal target transfer mereka, Kaka. Karena tak sabar ingin melepasnya, Madrid bersedia menerima tawaran di bawah harga yang mereka patok sebelumnya, 25 juta euro atau 297 miliar rupiah.
Mendengar kabar itu, wakil Presiden Milan, Adriano Galliani, buru-buru merencanakan perjalanan ke Spanyo untuk membicarakan transfer Kaka. Rencana itupun semakin disegerakan usai Milan tumbang 0-1 dari Sampdoria, Minggu (26/8). Namun, disaat-saat akhir Galliani tiba-tiba menundanya.
Dari laporan Gazzetta dello Sport, Galliani menangguhkan perjalanannya ke Spanyol karena mendapat masukan dari sisi finansial mengenai transfer Kaka. Isi masukan itu adalah transfer Kaka bermasalah karena ada perbedaan aturan pajak antara Serie A dan La Liga. Jika dilanjutkan, ada besar kemungkinan transfer itu akan merugikan Milan.
Milan sendiri dilaporkan telah mengirim konsultan transfer yang biasa mereka pakai, Ernesto Bronzetti, ke Madrid untuk menjajaki transfer Kaka. Namun, semuanya kembali mengambang. Tak jelas apakah Milan masih mau berusaha mendatangkan Kaka atau tidak.
Editor | : | Arnoldi |
Komentar