Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Diminta AFC, PSSI Beri Penjelasan

By Yudhi F. Oktaviadhi - Selasa, 28 Agustus 2012 | 14:14 WIB
Djohar Arifin Husin
Bolanews
Djohar Arifin Husin

Ketua Umum PSSI, Djohar Arifin Husin, mengaku telah mendapat surat dari AFC yang dikirim lewat Sekjen AFC, Alex Soosay. PSSI bahkan telah membalas surat itu sekaligus memberi informasi sesuai dengan permintaan AFC.

"PSSI telah melaporkannya kepada AFC. Ini kami lakukan karena AFC sebelumnya mendapat informasi mengenai klub-klub yang menolak untuk mengizinkan pemain ke timnas. Jadi kita tidak memanggil klub-klub itu, tapi kita melaporkan dan itu lewat Sekjen," kata Djohar, Sealasa (28/8).

Dalam laporannya ke AFC, PSSI menyebut bahwa informasi yang didapat AFC mengenai pelarangan terhadap pemain untuk membela timnas adalah benar. 

"Kita juga melaporkan klub-klub mana saja yang melarang pemain. Jadi kami jelaskan, ketika ada pemain yang dipanggil, namun tidak diizinkan. Bahkan, ada pemain yang harus mendapat hukuman," sambung Djohar. 

Dalam surat tertanggal 23 Agustus, AFC mengaku telah mencatat berbagai laporan mengenai larangan yang dilakukan sejumlah klub untuk melepas pemain ke timnas Indonesia. Berbekal catatan tersebut, AFC menganggap bahwa pelarangan yang dilakukan klub merupakan masalah serius dan mencederai isi MoU antara PSSI, ISL, dan KPSI yang ditandatangani di Malaysia, 7 Juni lalu.

AFC dalam suratnya pun berharap pihak-pihak yang ikut menandatangani MoU untuk segera memberi penjelasan. Penjelasan itu menurut AFC perlu dikirimkan, agar kemudian menjadi bahan rujukan tim Task Force AFC sekaligus Komite Bersama PSSI di pertemuan berikutnya.


Editor : Frengky Aruan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X