Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Djohar: Espanyol B Belum Kirim Surat Pembatalan

By Yudhi F. Oktaviadhi - Selasa, 28 Agustus 2012 | 14:40 WIB
Djohar Arifin Husin
Bolanews
Djohar Arifin Husin

Ketua Umum PSSI, Djohar Arifin Husin, angkat suara mengenai kabar yang menyebut bahwa Espanyol B tak jadi ke Indonesia untuk melakukan uji coba melawan timnas Indonesia di SUGBK, 5 September. Menurutnya itu masih sebatas rumor karena Espanyol B sampai saat ini belum mengirim surat konfirmasi mengenai pembatalan tersebut.

"Sampai saat ini surat pembatalan belum ada," kata Djohar via telepon, Selasa (28/8).

Menurut Djohar, Espanyol B masih berhasrat tampil di Indonesia. Djohar pun memastikan bahwa klub Segunda Division B atau kompetisi kelas tiga di tanah Spanyol itu akan hadir dan melakoni laga uji coba.

"Awalnya mereka telah menyampaikan keinginan untuk datang ke Indonesia dan tanggal pertandingannya sudah diberitahukan. PSSI dalam laga ini hanya menyiapkan tim saja. Ini artinya mereka serius untuk tampil, jadi tidak ada pembatalan," sambung Djohar.

Sebelumnya Espanyol B dikabarkan membatalkan agendanya ke Indonesia untuk menghadapi timnas. Hal ini disebabkan karena waktu uji coba yang digelar pada 5 September terlalu mepet dengan kompetisi yang sebenarnya sudah dimulai sejak 26 Agustus.


Editor : Frengky Aruan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X