Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Julio Cesar Tinggalkan Inter Karena Gaji Turun

By Yudhi F. Oktaviadhi - Rabu, 29 Agustus 2012 | 18:07 WIB
Julio Cesar
Getty Images
Julio Cesar

Internazionale karena masalah gaji. Upah yang diminta Cesar dianggap terlalu memberatkan klub.

"Saya tak mau munafik, saya akan bicara terbuka soal ini. Kedua belah pihak sepertinya akan berhadapan dengan situasi sulit," tuturnya di halaman Football Italia.

"Saya ucapkan terima kasih kepada Massimo Moratti untuk kebersamaan yang indah selama tujuh tahun. Saya harus memutus kontrak dengan Inter," tambahnya.

Semua berawal saat liburan musim panas, saat itu Inter menyarankan Cesar agar menurunkan gajinya dan berlaku pada seluruh pemain. Menurut pemain berusia 32 tahun itu pasti tak ada pemain yang mau melakukan hal demikian dalam kondisi apa pun.

Hingga akhirnya Cesar menolak tuntutan itu. Karena tak mencapai kesepakatan kiper tersebut memutuskan untuk hengkang. Lagi pula posisinya sebagai kiper utama telah digantingan oleh kedatangan Samir Handanovic dari Udinese.




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X