Hendra Adi Bayauw mengaku senang akan bergabung dengan Semen Padang. Ini karena bergabung dengan tim seperti Semen Padang merupakan impiannya sejak lama.
"Saya senang. Salah satu cita-cita saya memang bermain di klub seperti Semen Padang," kata Hendra Adi Bayauw di sela-sela latihan timnas U-22 di Lapangan C, Senayan, Jakarta, Jumat (31/8).
Menurut Hendra Adi Bayauw, awal kesepakatan tersebut bermula dari kontak yang dilakukan kubu Semen Padang. "Semen Padang yang menghubungi. Itu manajer dan pelatihnya. Mereka mengajak saya main di Semen Padang," jelasnya.
Hendra Adi Bayauw pun mengaku mengiyakan. Menurutnya, hal itu juga tidak lepas karena kontraknya di Persija IPL sudah habis sejak kompetisi IPL telah rampung, Juli 2012.
"Saya berjanji akan melakukan yang terbaik," kata Hendra Adi Bayauw.
Selain Hendra Adi Bayauw, Semen Padang juga merekrut beberapa pemain berlabel timnas. Salah satunya Yoseph Ostanika Malau atau lebih dikenal dengan Nico Malau.
Sama halnya seperti Hendra Adi Bayauw, pemain yang baru bergabung dengan timnas U-22 itu pun mengatakan bahwa dirinya senang bisa bergabung dengan Kabau Sirah.
"Untuk saat ini hubungan dengan Semen Padang memang masih tahap pra-kontrak. Tapi, dua bulan sebelum kompetisi saya akan dikontrak. Jadi, saya senang akan bergabung. Ini karena saya bisa mendapat pengalaman lebih."
Editor | : | Frengky Aruan |
Komentar