Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rio Raih Pole di Belgia

By Arief Kurniawan - Jumat, 31 Agustus 2012 | 23:14 WIB
Rio Haryanto, dapat empat poin sebelum berlomba.
GP2 Series Media
Rio Haryanto, dapat empat poin sebelum berlomba.

Rio Haryanto akhirnya berhasil meraih pole position dari sesi murni di ajang GP2 Series. Pada babak penentuan posisi start yang diguyur hujan itu Rio bersaing ketat dengan para pebalap yang selama ini lebih senior seperti James Calado, Esteban Gutierrez, dan Marcus Ericsson.

Keberhasilan Rio ini kian mengukuhkan dia adalah salah satu pebalap spesialis lintasan basah (rain master). Tentu masih kita sama-sama ingat ketika pada ajang GP3 Series tahun lalu Rio memenangi balapan basah (wet race) di Nurburgring, Jerman. Kemenanganya itu dianggap sebagai Race terbaik GP3 Series, karena Rio melakukannya dengan ban kering!

Sesi kualifikasi, dan juga bahkan semua sesi di Sirkuit Spa-Francorchamps, Belgia, hari Jumat (31/8), termasuk F1, tak pernah sedetik pun berjalan dalam kondisi trek tidak basah. Rio langsung menunjukkan inisiatif bakal ada di deretan papan atas. Waktunya hanya terganggu sebentar, sebelum ia perbaiki lagi kapan pun ia mau. Ini sekali lagi membuktikan kemampuan pebalap 19 tahun kelahiran Solo tersebut.

Pebalap Marussia Carlin GP2 Team yang didukung Pertamina ini mengatakan: "Saya merasa yakin mampu meraih pole position, karena merasa mendapatkan mobil yang enak bahkan itu sudah terasa sejak sesi latihan. Semoga saya bisa mempertahankan posisi ini besok. Kering atau hujan? Ramalan cuaca bilang besok kering, tapi semoga cuaca tetap seperti hari ini."

Rio mendapatkan empat poin hasil dari pole position ini. Race 1 akan digelar Sabtu besok, sementara Race 2 hari Minggu (2/9).

Hasil Kualifikasi GP2 Series, Spa-Francorchamps

 
Pebalap
Tim
Laptime
         Laps
1.
Rio Haryanto
Carlin
2:17.535
13
2.
James Calado
Lotus GP
2:17.643
11
3.
Esteban Gutiérrez
Lotus
2:17.736
12
4.
Marcus Ericsson
iSport International
2:18.058
11
5.
Jolyon Palmer
iSport International
2:18.368
12
6.
Davide Valsecchi
DAMS
2:18.397
12
7.
Sergio Canamasas
Venezuela GP Lazarus
2:18.582
11
8.
Fabio Leimer
Racing Engineering
2:18.603
11
9.
Felipe Nasr
DAMS
2:18.801
12
10.
Giedo van der Garde
Caterham Racing
2:18.930
11
11.
Stefano Coletti
Scuderia Coloni
2:19.328
12
12.
NathanaëlBerthon
Racing Engineering
2:19.721
12
13.
Max Chilton
Carlin
2:19.803
12
14.
Fabio Onidi
Scuderia Coloni
2:20.100
12
15.
Josef Kral
Barwa Addax Team
2:20.224
12
16.
Victor Guerin
Ocean Racing Technology
2:20.289
13
17.
Julian Leal
Trident Racing
2:20.455
13
18.
Ricardo Teixeira
Rapax
2:20.484
13
19
Luiz Razia
Arden International
2:20.712
11
20.
Rodolfo Gonzalez
Caterham Racing
2:20.752
11
21.
Nigel Melker
Ocean Racing Technology
2:20.888
11
22.
Daniel De Jong
Rapax
2:20.921
13
23.
Stéphane Richelmi
Trident Racing
2:21.070
11
24.
Simon Trummer
Arden International
2:21.790
13
25.
Johnny Cecotto
Barwa Addax Team
2:21.942
4
26.
Rene Binder
Venezuela GP Lazarus
2:22.795
11


Editor : Arief Kurniawan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X