Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Fernando Torres Incar Gelar Premier League

By Yudhi F. Oktaviadhi - Selasa, 4 September 2012 | 01:52 WIB
Fernando Torres
Mike Hewitt/Getty Images
Fernando Torres

rekannya yang lain untuk mewujudkan mimpi tersebut.

Fernando Torres telah berhasil memenangi kejuaraan besar seperti Piala Dunia dan Piala Eropa bersama Spanyol serta trofi Liga Champion dan Piala FA ketika berkostum Chelsea. Torres kini mengincar satu gelar juara yang selalu menghindar sejak pertama kali datang ke Inggris, yaitu Premier League.

"Saya ingin mengakhiri karier dengan merebut semua trofi yang bisa diraih. Saya mungkin telah mendapatkan trofi yang paling sulit diraih, namun saya belum memenangi trofi liga yang bisa didapatkan setiap musim," kata Torres kepada Chelsea Magazine.

"Gelar Premier League adalah target utama saya. Saya juga bermimpi membawa Chelsea menjadi tim pertama yang mampu merebut trofi Liga Champion dua kali secara beruntun," lanjut Torres.

Setelah meraih sepatu emas Euro 2012, Torres kembali menemukan ketajaman yang sempat hilang sejak datang ke Stamford Bridge dengan mencetak tiga gol dari empat laga awal musim ini. Beberapa pengamat menyebut kepindahan legenda The Blues, Didier Drogba, menjadi alasan mengapa Torres kembali menemukan insting mencetak gol.

"Didier sudah tidak lagi berada di sini. Jadi, saya memiliki tanggung jawab lebih dan siap menghadapi tantangan itu. Saya akan terus bekerja keras dan semuanya berjalan lancar," tambah Torres.

"Target pribadi saya adalah mencetak gol sebanyak mungkin, bahkan jika perlu melampaui pencapaian selama di Liverpool. Kami memiliki skuad yang mendukung saya melakukannya. Kami berpeluang merebut lima trofi, jadi ini akan menjadi musim yang hebat bagi Chelsea," pungkas Torres.


Editor : Oka Akhsan M.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X