Anzhi Makhachkala resmi mendapat Lassana Diarra dari Real Madrid. Mereka tak mendapatkan Diarra dengan status pinjaman, tapi dengan status permanen.
Awalnya Lassana Diarra hijrah ke Anzhi Makhachkala dengan status pinjaman selama satu musim dari Real Madrid. Namun, pelatih Anzhi, Guus Hiddink, sangat tertarik dengan jasa Lassana Diarra sehingga manajemen Dikaya Divisiya menawarkan status permanen pada sang gelandang.
"Pembelian pesepak bola ini berelasi sejajar dengan strategi kami untuk mencapai target sebagai klub besar Eropa. Kami percaya bersama dengan Lassana, klub ini bisa meraih titel prestisius," tulis CEO Anzhi Makhachkala, Ayvaz Kaziakhmedov, di situs resmi Anzhi.
Tak jelas berapa uang yang disodorkan Anzhi untuk mendapatkan Lassana Diarra dengan status permanen dari Real Madrid. Yang jelas gelandang asal Prancis itu mendapat kontrak berdurasi empat musim dari manajemen Anzhi.
Editor | : | Arnoldi |
Komentar