Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Fernando Alonso Telah Memaafkan Grosjean

By Eky Rieuwpassa - Rabu, 5 September 2012 | 22:21 WIB
Insiden tabrakan beruntun di GP Belgia.
Getty Images
Insiden tabrakan beruntun di GP Belgia.

Peristiwa tabrakan beruntun yang terjadi di GP Formula 1 Belgia, Minggu (2/9), memasuki babak akhir. Setelah Romain Grosjean, penyebab utama terjadinya tabrakan itu, telah dijatuhi hukuman oleh badan autosport internasional (FIA), kini Grosjean telah meminta maaf kepada sejumlah pebalap yang terlibat dalam insiden itu.

Fernando Alonso menjadi salah satu korban insiden tabrakan di GP Belgia. Saat balapan baru dimulai, mobil Grosjean yang kehilangan kendali sehingga menabrak sejumlah pebalap lain seperti Lewis Hamilton, Sergio Perez, dan Alonso.
 
Atas kejadian itu Grosjean dijatuhi hukuman larangan balapan sebanyak satu seri. Pebalap Lotus tersebut dikabarkan sudah meminta maaf kepada Alonso, mantan rekan setimnya di Renault lewat sebuah pesan singkat (SMS).
 
“Saya memiliki hubungan yang sangat baik dengan Grosjean. Kami mantan rekan setim saat saya masih di Renault dan setelah insiden itu Grosjean telah mengirimkan SMS kepada saya,” jelas Fernando Alonso, kepada Autosport, Rabu (5/9).
 
Sikap Grosjean itu disambut baik oleh Alonso. "Saya jawab tidak masalah. Kami akan bertemu lagi di Singapura, tidak masalah,” tambah pebalap Ferrari itu.


Editor : Eky Rieuwpassa


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X