Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Usai Operasi Mata, Balotelli Istirahat 10 Hari

By Yudhi F. Oktaviadhi - Rabu, 5 September 2012 | 23:06 WIB
Mario Balotelli
Shaun Botterill/Getty Images
Mario Balotelli

Striker Manchester City, Mario Balotelli, kemungkinan harus melewati laga melawan Stoke City usai jeda pertandingan internasional setelah menjalani operasi mata. Dokter yang mengoperasi Balotelli, Emanuele Scuri, menyatakan pemain asal Italia itu harus beristirahat selama 10 hari.

Balotelli yang mengalami rabun jauh terpaksa memakai lensa kontak setiap bertanding sepanjang kariernya. Merasa tidak nyaman, Balotelli akhirnya memutuskan untuk menjalani operasi laser agar penyakitnya tidak semakin parah.

Balotelli kemudian menjalani operasi di kampung halamannya, Brescia. Operasi tersebut berjalan tanpa masalah dan Balotelli diperintahkan tim dokter untuk beristirahat selama 10 hari.

"Mario mengalami masalah dengan lensa kontak dalam beberapa tahun terakhir. Kami telah menunggu selama empat tahun untuk menstabilkan matanya dan inilah saat yang tepat untuk melakukan operasi," kata Emanuele Scuri kepada Sky Sports Italia.

"Mata Mario tidak bisa menoleransi lensa kontak dan mendatangkan masalah pada awal musim. Seusai operasi maka Mario akan bisa melihat dengan lebih jelas dan mungkin sudah siap untuk bermain kembali dalam kurun waktu 10 hari," pungkas Scuri.    


Editor : Oka Akhsan M.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X