Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ashley Cole Ancam Tinggalkan Chelsea

By Yudhi F. Oktaviadhi - Kamis, 6 September 2012 | 12:39 WIB
Ashley Cole
Getty Images
Ashley Cole

Kabar buruk menghampiri kubu Chelsea. Bek kiri terbaik mereka, Ashley Cole, berencana angkat kaki lantaran tak menemui kesepakatan mengenai perpanjangan kontrak.

Kontrak Ashley Cole di Stamford Bridge akan berakhir pada 30 Juni 2013. Ia sudah disodorkan perpanjangan kontrak berdurasi satu tahun oleh menajemen klub, tapi si pemain menginginkan durasi yang lebih panjang, yaitu empat tahun.

Akibat mandeknya negosasi, Cole mengancam bakal mencari tim lain pada Januari mendatang. Mantan pilar Arsenal itu bisa melenggang dari The Blues dengan status bebas transfer.

"Roman Abramovich telah menetapkan bahwa semua pemain yang berusia lebih dari 30 tahun hanya dapat diberikan perpanjangan kontrak satu tahun. Namun, permintaan Cole cukup gila," kata seorang sumber dari Chelsea, seperti dikutip The Sun.

"Semua orang tahu Cole adalah bek kiri terbaik dunia. Dia berlatih keras dan bisa bermain di level tertinggi selama bertahun-tahun. Hampir semua klub di dunia menginginkan Cole dengan status bebas transfer," sambungnya.

Pasca munculnya berita tersebut, Paris Saint-Germain digadang-gadang bakal menjadi destinasi Cole berikutnya. Saat bursa trasnfer musim panas masih dibuka, mereka pernah dikabarkan ingin membeli pemain tim nasional Inggris itu dengan banderol 12 juta euro atau 139 miliar rupiah.


Editor : Ade Jayadireja


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X