Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bona/Ahsan Akhiri Kebersamaan di Indonesia GP Gold

By Yudhi F. Oktaviadhi - Kamis, 6 September 2012 | 14:57 WIB
Bona Septano dan Mohammad Ahsan.
Getty Images
Bona Septano dan Mohammad Ahsan.

benar berpisah. Pasangan yang gagal merebut medali di Olimpiade 2012 itu akan mengakhiri kebersamaan mereka di Indonesia GP Gold, 25–30 September mendatang.

Bona/Ahsan memang sudah menyatakan berpisah setelah perhelatan Olimpiade 2012. Akan tetapi, keduanya harus terlebih dahulu mengikuti Indonesia GP Gold karena mereka merupakan juara bertahan di turnamen tersebut.

Terkait alasan berpisah, Bona/Ahsan mengaku tidak mendapat tekanan dari pihak mana pun. Keputusan itu merupakan keinginan si pemain sendiri.

"Tidak ada paksaan dari pelatih. Kalau ada yang mengatakan begitu, ya itu tidak benar. Ini memang keputusan saya dan Ahsan” kata Bona seperti dilansir situs resmi PB PBSI.

Usai berpisah, Ahsan akan dipasangkan dengan mantan partner Markis Kido, yaitu Hendra Setiawan. Sedangkan untuk Bona, Herry Iman Pierngadi selaku pelatih telah menyiapkan seorang pemain dari pelatnas PBSI.

"Saya sudah menentukan siapa yang akan menjadi pasangan Bona. Akan tetapi, karena pemainnya ini dari dalam pelatnas juga, maka pasti ada pasangan lain yang dipisah. Inilah yang harus kami selesaikan dulu," kata Herry.


Editor : Ade Jayadireja


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X