Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ong Kim Swee: Malaysia Tak akan Remehkan Indonesia

By Andi Yanianto - Kamis, 6 September 2012 | 19:10 WIB

22 sudah tiba di Jakarta, Kamis (6/9). Menurut rencana, Harimau Muda akan menghadapi timnas Indonesia dalam ajang SCTV Cup 2012 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (9/9).

Dalam sesi jumpa pers di SUGBK, Kamis (6/9) sore, pelatih Malaysia U-22, Ong Kim Swee mengatakan tak punya target di laga tersebut. Yang terpenting baginya, Harimau Muda bisa mengeluarkan segenap kemampuannya pada pertandingan itu supaya bisa mengukur sejauh mana kekuatan tim sebelum tampil di SEA Games XXVII Myanmar, 2013 mendatang.

"Oleh karena itu, saya berharap rivalitas ini berujung baik dan kedua tim bermain baik. Pertandingan ini sangat penting bagi kami sebagai persiapan untuk SEA Games," terang Ong Kim Swee.

Ong Kim Swee sendiri mengaku akan tetap waspada saat menghadapi sang tuan rumah. Kemenangan 6-0 yang dipetik dari tangan Indonesia U-22 pada laga uji coba, 27 Juli, pun tak ingin dijadikan sebagai alat ukur kekuatan Indonesia.

"Bagi saya bermain di SUGBK menghadapi Indonesia tak akan berjalan mudah dan kemenangan 6-0 saat itu tentu tak sama, karena sebelumnya kami bermain dengan beberapa pemain asing dan pemain senior, sementara saat ini kami memakai pemain U-22 saja."

Untuk laga tersebut, timnas Malaysia U-22 sendiri akan diperkuat sebanyak 22 pemain. Ke-22 pemain terdiri dari pemain yang tampil di liga Singapura dan kompetisi dalam negeri Malaysia.


Editor : Frengky Aruan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X