Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tiga Pebalap Muda Siap Jajal Mobil Force India

By Andi Yanianto - Senin, 10 September 2012 | 23:30 WIB
Vijay Mallya
Mark Thompson/Getty Images
Vijay Mallya

13 September.

Bianchi merupakan pebalap ketiga dan telah mengikuti tujuh sesi latihan bebas Force India pada musim ini. Sedangkan Razia dan Gonzalez turun di ajang Seri GP2 yang juga diikuti pebalap muda Indonesia, Rio Haryanto.

Razia akan menjadi pebalap pertama yang menjajal VJM05 pada Selasa (11/9). Jules mendapat giliran pada Rabu (12/9), sementara Gonzalez turun di hari terakhir, Kamis (13/9).

"Tes pebalap muda merupakan kesempatan untuk menjaring pebalap berbakat dari kejuaraan junior. Kami akan selalu berusaha memberi kesempatan kepada para pebalap muda untuk menjajal mobil Formula Satu," kata bos sekaligus Direktur Pemasaran Force India, Vijay Mallya, seperti dikutip dari situs resmi tim.

"Kami telah mengenal Jules dengan baik dan ia akan mendapat pengalaman berharga. Luiz dan Rodolfo juga merupakan pebalap GP2 yang sangat bagus. Saya tidak sabar untuk segera melihat aksi mereka," pungkas Mallya.


Editor : Oka Akhsan M.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X