Striker anyar Persib Bandung, Kenji Adachihara dan Herman Dzumafo Epandi, dipastikan hadir pada sesi latihan skuat Persib Bandung, yang digelar di Pusdik Armed Cimahi, Kamis (13/9).
Kedua pemain tersebut sudah tampak hadir di mess Persib di Jl Ahmad Yani Bandung, dan tengah bersiap berangkat menuju Cimahi. "Saya baru tiba di Bandung hari ini, dan saya akan ikut latihan. Kemarin saya pulang kampung dulu jadi baru tiba hari ini," kata Dzumafo di mess Persib.
Sementara itu pemain baru lainnya, Jamie Coyne, belum tampak hadir. "Sekarang dia masih di Australia. Masih ada urusan yang harus diselesaikan. Namun tanggal 17-18 September ini dia sudah di Bandung," ujar agen Jamie Coyne, Francis Yonga.
Mengenai kontraknya, Yonga mengatakan hal itu sudah deal dengan manajemen Persib. Mengenai nilainya, Yonga enggan menyebutkannya. "Nilai kontraknya tidak masalah. Kalau nilai kontraknya, yang pasti, harganya sepadan dengan kualitas dia, dan sesuai dengan standar nilai kontrak pemain sepakbola di Indonesia," kata Yonga.
Laporan Tribunnews
Editor | : | Wisnu Nova Wistowo |
Komentar