Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Montella: Berbatov? Ia membuat Kesalahan

By Randy Wirawan - Jumat, 14 September 2012 | 14:30 WIB
Vincenzo Montella
http://www.zimbio.com
Vincenzo Montella

Allenatore Fiorentina, Vincenzo Montella, memiliki misi untuk menghibur tifosi di kota Firenze. Mantan pemain Roma ini berambisi untuk memberikan hasil yang terbaik untuk Viola.

Montella melatih di Fiorentina sejak Juni 2012. Antusiasme melatih yang tinggi saat di klub Roma dan Catania, kini dibawa ke Stadion Artemio Franchi.

"Hebat bisa bekerja di sini (Fiorentina) dan Saya merasa terhormat bisa berada di sini," ucap Montella pada La Repubblica.

"Hal terbaik adalah mendengar hasrat yang besar dari para fan. Kami dipercaya dan kami akan membayarnya."

Montella akan melatih salah satu teman lamanya. Pemain berusia 35 tahun, Luca Toni, akan bermain untuk skuad Fiorentina musim ini.

Montella juga mengomentari tentang keberadaan Luca Toni di tim: "Toni dalam kondisi terbaik. Ia akan menjadi pemain yang penting bagi kami. Ketika ada pemain kembali ke kota di mana pemain itu pernah sukses di sana, kita akan menemukan kembali energi dan antusiasme untuk membuat kagum banyak orang."

Kehadiran Toni di Artemio Franchi terjadi di menit-menit terakhir sebelum bursa transfer ditutup. Langkah tersebut diambil setelah Dimitar Berbatov menolak bergabung dan justru bernegosiasi dengan Juventus. Namun, akhirnya Berbatov menaruh pilihan pada klub Fulham.

"Berbatov? Ia membuat keputusan yang salah," tandas Montella. "Saya mungkin bisa bertanya pada Juventus apa yang terjadi pada hari itu, tetapi tidak saya lakukan. Saya menyukai Fiorentina yang sekarang."

"Di sini kita akan bermain sepak bola dan menghibur para fan. Kita memiliki beberapa pemain baru dengan latar belakang pengalaman dan kebudayaan yang berbeda. Semakin cepat kita menyatukan semua elemen tersebut, semakin cepat tim menunjukkan yang terbaik," lanjut mantan pemain Sampdoria dari tahun 1996-1999.


Editor : Okie Prabhowo


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X