Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Carlos Tevez Berterima Kasih Kepada Fan City

By Oka Akhsan M. - Jumat, 14 September 2012 | 22:51 WIB
Carlos Tevez
Alex Livesey/Getty Images
Carlos Tevez

Striker Manchester City, Carlos Tevez, sangat berterima kasih kepada para fan yang telah memaafkannya dan memberi kesempatan kedua. Pemain tim nasional Argentina itu berjanji tidak akan mengulangi kesalahan yang sama dan siap mengantar The Citizens meraih banyak gelar di masa depan.

Carlos Tevez langsung menjadi idola para suporter sejak didatangkan dari rival sekota, Manchester United, pada 2009. Meski demikian, Tevez sempat menjadi pesakitan setelah membuat ulah pada musim lalu.

Usai menolak bermain melawan Bayern Muenchen di Liga Champion, status Tevez sempat dibekukan City. Manajer The Citizens, Roberto Mancini, bahkan sempat menyatakan tak akan lagi memainkan Tevez sebelum meminta maaf.

Namun, Tevez akhirnya mengalah dan meminta maaf terlebih dulu kepada Mancini. Ia kemudian kembali menjadi andalan Mancini di pekan-pekan terakhir dan berperan penting mengantar City meraih gelar Premier League pada musim lalu.

Sejak saat itu, Tevez menyatakan komitmen di Etihad Stadium dengan berjuang keras memulihkan kondisi fisik selama musim panas. Ia kemudian mengaku berterima kasih kepada fan yang telah memaafkan dirinya dan akan membuktikan dengan memberi banyak trofi untuk City.

"Saya sangat berterima kasih kepada para fan yang tetap menjadikan saya sebagai idola. Mereka tetap memperlakukan saya dengan baik meski sempat melakukan kesalahan besar pada musim lalu," ujar Tevez kepada Manchester Evening News.

"Para pendukung selalu menerima saya, itulah alasan mengapa saya sangat berterima kasih. Apapun yang saya lakukan, mereka membuat saya merasa seperti di rumah sendiri," pungkas Tevez.

Penampilan gemilang Tevez sejak akhir musim lalu ternyata terus berlanjut hingga saat ini. Ia telah mencetak tiga gol dari tiga laga awal dan membawa City duduk di peringkat keempat klasemen sementara Premier League.


Editor : Oka Akhsan M.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X