Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Andrea Stramaccioni Harus Perbaiki Lini Belakang

By Windu Puspa Ningtyas - Minggu, 16 September 2012 | 08:17 WIB
Andrea Stramaccioni
Claudio Villa/Getty Images
Andrea Stramaccioni

Kekalahan dari AS Roma pada pekan kedua menghadirkan pekerjaan rumah bagi Andrea Stramaccioni. Pelatih Inter Milan itu dituntut bisa memperbaiki kinerja lini belakangnya yang tampil buruk saat menghadapi I Lupi.

Perbaikan performa lini belakang itu diwajibkan karena akhir pekan ini Inter melawan ke kandang Torino. Klub promosi itu menunjukkan geliat positif pada dua laga perdana Serie-A.

Setelah bermain imbang pada laga pertama, I Toro menang meyakinkan saat menjamu Pescara, dua pekan lalu. Gawang Torino pun masih perawan.

I Toro dipastikan akan menurunkan skuad terbaiknya. Hanya Sergiu Suciu yang tak bisa dimainkan karena cedera. Sementara di kubu Inter, ada lima pemain yang harus mangkir karena cedera.

REKOR PERTEMUAN

Dari 140 pertemuan, 62 laga di antaranya dilalui Inter dengan kemenangan. I Toro hanya bisa mengalahkan Inter 34 kali.
Saat bermain di kandang sendiri, rekor Torino dan Inter berimbang. Dari 70 laga, kedua tim sama-sama mengoleksi 25 kemenangan.
Kemenangan terakhir Torino atas Inter diraih pada pekan ke-25 musim 1993-94.
Pada enam lawatan terakhir ke Turin, Inter selalu menang atas Torino.
TORINO

Giampiero Ventura dikenal sebagai pelatih yang mengedepankan permainan atraktif. Formasi yang biasa dipakainya adalah 4-4-2 yang bisa bertransformasi menjadi 4-2-4.
Alessandro Sgrigna sudah bisa kembali dimainkan. Dia bakal ditempatkan sebagai penyerang tengah dan berduet dengan Rolando Bianchi.
Torino adalah tim pertama yang bisa meraih gelar juara Serie-A lima kali beruntun (1943-1949). Rekor tersebut disamai Inter pada 2006-2010.
INTER MILAN

Defender Matias Silvestre menjadi sorot utama di lini pertahanan Inter. Sejak didatangkan dari Palermo, penampilan pemain asal Argentina itu belum impresif.
Dalam tujuh laga terakhir, rata-rata gol Inter adalah 2,5 gol per laga.
PRAKIRAAN LINE-UP
Torino (4-2-4): Gillet, Darmian, Glik, Ogbonna, Masiello, Brighi, Gazzi, Cerci, Bianchi, Sgrigna, Stevanovic
Inter Milan (4-3-2-1): Handanovic, Zanetti, Silvestre, Ranocchia, Nagatomo, Guarin, Gargano, Cambiasso, Palacio, Sneijder, Milito

Laporan: Tribunnews/Toni Bramantoro




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X