Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Massimo Carrera Puji Mirko Vucinic

By Randy Wirawan - Minggu, 16 September 2012 | 23:09 WIB
Mirko Vucinic
Getty Images
Mirko Vucinic

1 yang diraih Bianconeri di pertandingan tersebut.

Di pertandingan tersebut, Juventus sempat tertinggal 0-1 lebih dulu setelah Ciro Immobile sukses membobol gawang Gianluigi Buffon pada menit ke-18. Untung Juventus berhasil berbalik unggul berkat gol Emanuele Giaccherini (61'), penalti Mirko Vucinic (78'), serta Kwadwo Asamoah (84').

"Kami menderita di babak pertama dan kami tahu Marassi akan jadi tampat yang sulit untuk ditaklukkan. Genoa memulai laga dengan baik dan berhasil membahayakan gawang kami lewat beberapa serangan balik," kata Carrera memuji penampilan Genoa di Football Italia.

Carrera sendiri mengaku senang dengan penampilan Juventus pada pertandingan tersebut. Menurut pria yang ditugasi mendampingi Bianconeri dilapangan menggantikan Antonio Conte itu, semua awak Juventus tampil baik terutama Buffon dan Vucinic.

"Buffon menampilkan beberapa penyelamatan gemilang yang membuat peluang kami tetap terjaga. Vucinic adalah pemain hebat. Kami tak memainkannya sejak awal pertandingan karena ia kelelahan setelah memperkuat tyim nasional Italia dan Alessandro Matri berada di kondisi yang baik," simpul Carrera.


Editor : Arnoldi


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X