Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Madrid Harus Patahkan Sejarah Untuk Kembali Juara

By Randy Wirawan - Senin, 17 September 2012 | 01:42 WIB
Cristiano Ronaldo
Getty Images
Cristiano Ronaldo

Real Madrid menghadapi tugas berat untuk bisa mempertahankan gelar juara la Liga mereka setelah tertinggal delapan poin dari Barcelona di puncak klasemen sementara La Liga 2012/13. Dalam hal ini, mereka harus mematahkan sejarah sebelumnya.

Sejarah yang dimaksud di sini adalah kalau Real Madrid tak pernah bisa memenangi La Liga setelah mereka tertinggal dengan jumlah poin yang sama dari Barcelona. Setidaknya itu begitulah dari data statistik yang dikumpulkan salah satu media massa Spanyol, AS.

Madrid pernah tetap juara meski mengalami selisih poin yang sama pada musim 2002/03. Namun, ketika itu kasusnya berbeda. Saat itu Barcelona tampil buruk dan Madrid masih memegang kendali liga.

Dalam sejarah La Liga, selisih terbesar antara posisi kedua dengan juara adalah 14 poin. Rekor itu dicatatkan Barcelona pada musim 1998/99. Selisih sebesar itu baru mereka capai setelah menjalani 14 laga.

Real Madrid sendiri tertinggal delapan poin dari barcelona setelah mereka kalah 0-1 dari Sevilla pada Minggu (16/9) dini hari WIB. Kekalahan itu jadi catatan buruk bagi Jose Mourinho dimana untuk kali pertama dalam sejarah kariernya kalah di laga tandang tiga kali berturut-turut.

Di sisi lain, jika Barcelona bisa menjaga posisi mereka seperti saat ini sampai akhir musim, maka mereka akan mencatatkan rekor baru di La Liga. Mereka akan jadi klub kedua yang bisa memimpin liga dari awal hingga akhir musim setelah Real Madrid pada musim 1987/88.


Editor : Arnoldi


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X