Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Man. United Siap Umumkan Penurunan Pendapatan

By Yudhi F. Oktaviadhi - Selasa, 18 September 2012 | 02:05 WIB
Manchester United
Handout/Getty Images
Manchester United

out Liga Champion pada musim lalu.

Menurut laporan Sporting Life, dalam audit keuangan yang disampaikan kepada calon investor pada Agustus, United diperkirakan mengalami penurunan pendapatan sekitar 3-5%. Jika musim 2010/11 United mampu meraup 334 juta pound atau sekitar 5,1 triliun rupiah, maka tahun lalu diperkiarakan hanya meraih pendapatan sebesar 320 juta pound (4,9 triliun rupiah).

Gaji pemain United juga mengalami peningkatan sekitar 10% dibanding 2011. Namun, rapor negatif di atas sedikit tertutup kontrak komersial, seperti dengan DHL yang menjadi sponsor latihan tim, yang meningkat sebesar 13% menjadi 117 juta pound (1,7 miliar rupiah).

Penurunan pendapatan keseluruhan merupakan akibat langsung dari kegagalan United lolos dari fase Grup Liga Champion pada musim lalu. Apalagi pada musim 2010/11 United mampu mencapai final dan mendapat keuntungan terbesar sepanjang sejarah final Liga Champion.

Meski demikian, United tetap menjadi klub dengan pendapatan terbesar di dunia di belakang Real Madrid dan Barcelona. Real Madrid mengalami kenaikan pendapatan sebesar 7% menjadi 415 juta pound (6,3 triliun rupiah), sedangkan Barcelona mendapat 399 juta pound (6,1 triliun rupiah) atau naik 4,5%.


Editor : Oka Akhsan M.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X