Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ingin Perbaiki Lini Depan, Tibo-Pahabol Pergi

By Frengky Aruan - Selasa, 18 September 2012 | 13:15 WIB

Kegagalan tim nasional Indonesia mencetak sebiji pun gol di dua laga persahabatan kontra Korea Utara dan Vietnam, disadari pelatih tim nasional Indonesia, Nilmaizar sebagai sebuah kekurangan. Untuk itu, Nilmaizar akan melakukan evalusi lini depannya jelang turun berlaga melawan Vietnam dalam laga persahabatan di Stadion MY Dinh, Hanoi, Sabtu (22/9).

Namun, timnas tampaknya akan menemui kendala dalam upaya memperbaiki kreatifitas di lini depan. Dua nama di lini depan: Titus Bonai, Yoshua Pahabol harus menepi. Titus Bonai sendiri harus pulang ke Papua karena masalah keluarga, adapun Yoshua Pahabol mengalami cedera paha. Selain dua nama itu, timnas dipastikan juga kehilangan Valentino.

"Tibo izin sama saya, karena istrinya sakit. Jadi ia tidak bisa main nanti buat lawan Vietnam. Tidak benar itu kalau ada berita yang mengabarkan Tibo indisipliner. Valentino juga sama, ada keluarganya yang sakit. Ia izin selama 7 hari. Karena itu, kedua pemain tersebut terpaksa harus pulang. Kalau Yoshua mengalami cedera di pahanya. Jadi saya tidak bawa nanti," kata Nilmaizar, Selasa (18/9).

Dengan cederanya kedua pemain tersebut, praktis timnas akan melakukan perbaikan di lini depan hanya dengan mengikutsertakan Irfan Bachdim dan Samsul Arif.


Editor : Frengky Aruan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X