Musim lalu menjadi musim kurang membahagiakan bagi mantan striker Internazioanle, Diego Forlan. Keputusanya pindah ke klub Brasil, Internacional, adalah keputusan yang tepat baginya untuk mengembangkan karier di sana.
"Saya bermain sangat sedikit di Inter, maka secepatnya saya pergi. Ketika itu saya dengar ada kemungkinan untuk pindah ke Brasil bersama keluarga," jelasnya seperti dilansir Calcio.
Pemain berusia 33 tahun itu tercatat hanya mencetak dua gol dari 18 laga. Itu penyebab ia tak yakin bisa menempati tim utama di I Nerazzurri, baik pada masa kepelatihan Giampiero Gasperini, Claudio Ranieri, maupun Andrea Stramaccioni.
"Saya rasa ini adalah waktu yang tepat untuk mengubahnya. Saya harus menutup rapat bagian tidak menyenangkan itu dalam hidup saya," sambungnya.
Dari 10 laga yang dilakoni Diego Forlan di Liga Brasil, ia sudah mencetak dua gol. Forlan mengakui Liga Brasil sangat sulit. Ada enam atau tujuh tim yang bersaing untuk memperebutkan empat tepat terbaik.
Editor | : | Vessy Dwirika Frizona |
Komentar