Bek Stoke City, Andy Wilkinson, terancam menerima hukuman larangan bertanding sebanyak tiga laga oleh Asosiasi Sepak Bola Inggris (FA). Wilkinson dituduh telah melakukan pelanggaran serius saat terlibat insiden dengan striker Manchester City, Mario Balotelli.
Mario Balotelli tiba-tiba tergeletak di lapangan usai melakukan duel udara dengan Wilkinson ketika City bermain imbang 1-1 lawan Stoke di Britannia Stadium, pada Sabtu (15/9). Meski wasit Mark Clattenburg tidak melihat apa yang sebenarnya terjadi, namun tayangan ulang televisi menunjukkan Wilkinson menyikut kepala Balotelli.
Menurut situs resmi FA, Wilkinson diberi kesempatan hingga Rabu (19/9) pukul 6 sore waktu setempat untuk melakukan banding. Jika tidak, maka ia akan absen membela The Trotters ketika menghadapi Chelsea dalam lanjutan pekan kelima Premier League, pada Sabtu (22/9).
Satu poin yang diraih Stoke ketika melawan sang juara bertahan sempat menimbulkan kontroversi. Pasalnya, Peter Crouch sempat dua kali mengontrol bola dengan tangan sebelum menceploskan bola ke gawang Joe Hart.
Editor | : | Oka Akhsan M. |
Komentar