Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Parlour, Konsentrasi Walcott Pecah Akibat Kontrak

By Randy Wirawan - Rabu, 19 September 2012 | 03:54 WIB
Theo Walcott
Mike Hewitt/Getty Images
Theo Walcott

Theo Walcott tak kunjung memutuskan apakah bakal terus bertahan di Arsenal, mengingat ikatan kerjanya di The Gunners kini tersisa satu tahun.

Pecahnya konsentrasi Walcott terkait kepastian masa depannya ini dipercaya menjadi sebab menurunnya performa winger tim nasional Inggris ini. Buntutnya, manajer The Gunners, Arsene Wenger, pun tak jua memainkan Walcott menjadi starter hingga pekan keempat Premier League.

Hal ini diungkapkan legenda Arsenal, Ray Parlour, yang berharap Walcott segera memutuskan masa depannya agar dapat fokus membela The Guners sepanjang musim ini.

"Semua orang ingin melihat Theo Walcott menandatangani kontrak baru. Ia memiliki banyak pekerjaan yang harus dilakukan di lapangan meskipun saat ini jarang dimainkan," kata Parlour pada talkSPORT.

"Ia pemain yang bagus, tapi harus memilih apakah menetap atau pergi, dan berkonsentrasi kembali pada karier sepak bolanya," tutur gelandang yang berseragam Arsenal pada periode 1992-2004 ini.

"Pembicaraan kontrak terkadang mempengaruhi permainan anda. Ia mungkin lebih banyak berpikir tentang uang, dibanding permainan. Ini adalah salah satu situasi dimana pemain harus merasa bahagia dengan apa yang ia punya," tambah pria berusia 39 tahun ini.




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X