Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Juventus Bertengger Sendirian Di Pucuk Klasemen

By Yudhi F. Oktaviadhi - Senin, 24 September 2012 | 09:53 WIB
Juventus kian kokoh di pucak klasemen.
Marco Luzzani/Getty Images
Juventus kian kokoh di pucak klasemen.

0 saat bertandang ke Catania dan kekalahan Lazio di Olimpico 0-1 atas Genoa, membuat Juventus berlari sendirian di puncak klasemen Serie A Italia mengumpulkan 12 poin hasil sapu bersih 4 kemenangan.

Giornata ke-4 telah dipertandingkan kecuali laga Cagliari kontra AS Roma yang tertunda. Kemenangan 2-0 SI Nyonya tua atas Chievo makin menjauhkan mereka dari kejaran para rival yang secara tak terduga tersandung melawan tim yang di atas kertas kurang diunggulkan.

Kini Bianconeri bertengger di puncak klasemen dibuntuti Napoli dan Lazio dengan selisih 2 dan 3 poin. Sementara itu, Sampdoria yang juga hanya imbang 1-1 melawan Torino, posisinya tidak beranjak di ururtan 4 mengumpulkan 9 poin sama seperti Lazio lalu di bawahnya Fiorentina di urutan 5.

Kejutan hadir dari dua tim Kota Milan. Baik Internazionale maupun AC Milan harus menelan pil pahit. Anak Asuh Andrea Stramaccioni ditundukkan Siena 0-2 di San Siro dan Milan menyerah 1-2 kepada Udinese di Friuli. Dengan hasil tersebut, Inter turun 1 blok ke posisi 6 dengan mengumpulkan 6 poin hasil dari sepasang kemenangan dan kekalahan. Milan sendiri kini terperosok ke urutan 15 dengan poin 3 berselisih 2 poin saja dari penghuni batas akhir zona degradasi, Pescara.

Untuk pencentak gol terbanyak ditempati attacante Fiorentina, Stevan Jovetic, dengan 4 gol disusul Alberto Gilardino, Hernanes, Miroslav Klose, Maxi Lopes, dan Giampaolo Pazzini yang sama-sama telah mencatatkan 3 gol. 


Editor : Jaka Sutisna


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X