Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arsene Wenger Sindir PSG Sebagai Klub Boros

By Randy Wirawan - Senin, 24 September 2012 | 12:16 WIB
Arsene Wenger
Getty Images
Arsene Wenger

klub sepak bola kaya telah merusak bursa transfer di sepak bolaan Eropa. Pelatih Arsenal, Arsene Wenger, berpendapat demikian sebab ia menilai ada sejumlah pemain yang tak pantas dibanderol dengan harga terlalu tinggi.

"Klub-klub sepak bola kaya baru yang disokong pengusaha-pengusaha Timur Tengah telah merusak sepak bola. Betapa belum layaknya pemain berusia 19 tahun seperti Lucas Moura, dibeli dengan banderol sebesar 45 juta euro (559 miliar rupiah)," ungkap Wenger pada Daily Mail.

“Ketika sebuah klub membayar harga tinggi untuk seorang bocah berusia 19 tahun, Anda bisa bilang bahwa sepak bola sudah menjadi hal yang gila,” kritiknya.

Pernyataannya tersebut sangat jelas ditujukan kepada klub asal Paris, Paris Saint-Germain yang baru saja membeli Lucas Moura dengan harga tinggi.

Wenger sendiri hanya ingin adanya keseimbangan antara kualitas dan pengalaman pemain dengan nilai yang dihargai. Dan ia juga menyatakan, jika ini terus dibiarkan, pada akhirnya sepak bola sendiri yang nantinya akan menderita.




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X