Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kepergian John Terry Pukulan Keras Bagi Hodgson

By Yudhi F. Oktaviadhi - Selasa, 25 September 2012 | 09:39 WIB
John Terry
Glyn Kirk/Getty Images
John Terry

Pensiunnya John Terry dari tim nasional Inggris merupakan pukulan keras bagi pelatih, Roy Hodgson. Ia merasa sangat kehilangan dan menyayangkan keputusan Terry. Alan Pardew, pelatih Newcastle United, yang juga merupakan salah satu tokoh sepak bola Inggris, pun suara.

“Keputusan pensiunnya adalah keputusan pribadi yang dibuat John dan saya tak akan melontarkan opini pribadi saya mengenai itu,” papar Alan Pardew pada The Independent.

“Yang saya tahu dan ingin saya utarakan adalah pendapat saya mengenai pelatih Inggris. Keputusan Terry menjadi pukulan besar baginya karena Terry seorang pemain yang hebat,” lanjutnya.

“Apalagi kondisi timnas Inggris sedang tidak dalam keadaan baik dan tentunya keputusan itu mengecewakan pemain Inggris lainnya dan keseluruhan tim. Keputusan Terry berat kami terima, tapi sekali lagi itu keputusan pribadinya."

Pada kesempatan itu Pardew juga mempromosikan Steven Taylor, bek berusia 26 tahun untuk mengisi kekosongan posisi yang baru saja ditinggalkan Terry. Ia berharap Hodgson mempertimbangkan masukannya tersebut.

“Steven punya ambisi untuk bermain membela Inggris dan itu salah satu syarat yang sudah ia miliki. Ia layak untuk dipertimbangkan mengisi kosongnya posisi di timnas,” tutupnya.




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X