Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Galliani, AC Milan Masih Bisa Raih Scudetto

By Yudhi F. Oktaviadhi - Kamis, 27 September 2012 | 13:11 WIB
Adriano Galliani
Claudio Villa/Getty Images
Adriano Galliani

0 atas Cagliari. Hal itu akan mendorong timnya untuk mampu berjuang meraih titel Scudetto musim ini.

Pria berkepala pelontos ini begitu yakin bahwa pasukan Massimiliano Allegri memiliki kemampuan dan potensi untuk meraih jawara Serie A musim 2012/13. Walau kehilangan beberapa pemain kunci seperti, Zlatan Ibrahimovic, Thiago, Clarence Seedorf, dan Alessandro Nesta, Galliani yakin skuad AC Milan masih bertaji.

Dengan mengandalakan counter attack, Milan mampu membenahi performa mereka. Keyakinan penuh sang wakil presiden itu diungkapakn pada konferensi pers usai pertandingan.

"Malam ini kami mendapat hasil penting. Kami bermain lebih baik di babak kedua. De Jong dan Ambrosini merupakan pilihan terbaik di lini pertahanan. Saya juga telah mengungkapkan itu kepada Tasotti dan Allegri. Kami tidak memiliki skuad yang benar-benar buruk karena masih ada Robinho dan Alexandre Pato yang sedera pulih sehingga dapat bermain bersama Mbaye Niang di depan," tegas Adriano Galliani.

Selama ini sang pelatih, Massimiliano Allegri menjadi sasaran kritikan para fan Rossoneri. Dia dinilai gagal di awal musim 2012/13 dengan buruknya performa AC Milan. Namun, Adriano Galliani tetap akan memberikan peluang kepada pelatih berusia 45 tahun itu untuk memperbaiki peringkat tim.

AC Milan saat ini bertengger di posisi sepuluh klasemen sementara dengan raihan enam poin dari lima laga.




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X