Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Roberto Donadoni Tidak Akan Hijrah ke AC Milan

By Adil Pradipta - Jumat, 28 September 2012 | 18:18 WIB
Roberto Donadoni
Marco Luzzani/Getty Images
Roberto Donadoni

Presiden Parma, Tommaso Ghirardi, telah memperingatkan pihak klub AC Milan. Ia berencana tidak akan melepas posisi pelatih Roberto Donadoni yang dikabarkan kelak menjadi suksesor Massimiliano Allegri di akhir musim. Peringatan tersebut terlontar jelang laga Parma versus Milan pekan ini di Serie A, Sabtu (29/9) WIB.

Seperti dilansir surat kabar Gazzetta dello Sport, Ghirardi ingin mempertahankan Donadoni untuk tetap menukangi I Gialloblu. "Saya menyukai kerendahan hati Donadoni dan hasratnya dalam bekerja. Saya juga menyukai gayanya yang elegan dan introspeksi diri yang dilakukan."

"Milan tertarik? Saya tahu dan kami telah membahas tentang perpanjangan kontrak. Saya ingin Donadoni menjadi titik referensi untuk proyek tim. Menurut saya, ia juga menginginkan hal yang sama," lanjut Ghirardi.

Donadoni ditunjuk menjadi pelatih Parma pada bulan Januari 2012 menggantikan posisi Franco Colomba. Kontrak eks gelandang sayap Milan tersebut berakhir tahun 2013.

Donadoni sukses bersama Milan saat masih menjadi pemain. Saat itu ia membela I Rossoneri selama satu dekade. Tahun 1996 Donadoni hijrah ke Major League Soccer bersama tim New York/New Jersey Metro Star. Kemudian ia kembali lagi membela Milan di tahun 1997-1999. Karier sebagai pemain diakhiri di klub Arab Saudi, Al-Ittihad.

Karier mantan pesepak bola berusia 49 tahun ini sebagai pelatih dimulai di klub Serie D, Lecco selama satu musim. Sesudah di Lecco, ia sempat melatih tim Livorno dan Genoa. Tahun 2006-2008, Donadoni dipercaya menjadi allenatore timnas Italia selama dua tahun. Sebelum berlabuh ke Stadio Ennio Tardini, Donadoni pernah mengarsiteki Napoli dan Cagliari.


Editor : Okie Prabhowo


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X