Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

John Terry Siap Atasi Hujatan Gooners

By Adil Pradipta - Jumat, 28 September 2012 | 23:09 WIB
John Terry (tengah), siap mengatasi tekanan para Gooners
Mike Hewitt/Getty Images
John Terry (tengah), siap mengatasi tekanan para Gooners

John Terry bakal menjadi salah satu sosok antagonis di Emirates Stadium, kala Chelsea melakoni partai tandang melawan Arsenal, Sabtu (29/9). Maklum, bek andalan The Blues ini baru saja dinyatakan bersalah oleh FA akibat tindakan rasismenya atas pemain Queens Park Rangers, Anton Ferdinand, pada Oktober 2011.

John Terry dipastikan mendapat sambutan yang tak menyenangkan dari para pendukung The Gunners. Tujuannya adalah untuk memecah konsentrasi kapten The Blues ini di lapangan.

Meski demikian, Roberto Di Matteo menilai anak asuhnya itu sanggup menangani sorakan, dan hujatan para pendukung tim tuan rumah. Pasalnya, manajer Chelsea ini yakin, segudang pengalaman yang dimiliki John Terry bakal menjadi modal berharga dalam menahan tekanan berat para Gooners.

"Terry pemain berpengalaman, yang telah melakoni banyak pertandingan, dalam kondisi, dan situasi yang sulit," kata Di Matteo di laman soccerway.

"So, jika Terry bermain, saya pikir tak akan ada masalah," lanjutnya.




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X