Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Efektivitas Chelsea Kalahkan Dominasi Arsenal

By Yudhi F. Oktaviadhi - Sabtu, 29 September 2012 | 21:07 WIB
Juan Mata, bermain efektif dengan menyumbang masing-masing satu gol, dan sebiji assist
Richard Heathcote/Getty Images
Juan Mata, bermain efektif dengan menyumbang masing-masing satu gol, dan sebiji assist

Terjawab sudah keputusan nyeleneh manajer Roberto Di Matteo kala menurunkan Oscar, Eden Hazard, dan Juan Mata sebagai starter dalam laga melawan Arsenal di Emirates Stadium, Sabtu (29/9). Meski gagal soal penguasaan bola, namun tiga gelandang serang murni ini terbukti mampu bermain efektif.

Bahkan satu nama terakhir menjadi pahlawan kemenangan 2-1 The Blues atas kubu tuan rumah. Sebiji gol dan satu assist yang dihasilkan gelandang asal Spanyol ini dari eksekusi tendangan bebas, menunjukkan efektivitas permainan Chelsea.

Tendangan bebas Juan Mata di menit ke-20 dikonversi Fernando Torres menjadi gol. Aksi penyerang timnas Matador ini mampu mengecoh pengawalan ketat Laurent Koscielny.

Terjadinya proses gol kedua Chelsea juga tak jauh berbeda, dengan melibatkan pemain yang sama. Koscielny lagi-lagi menjadi pemain yang paling disorot. Bek asal Prancis ini gagal mengantisipasi free-kick Juan Mata di menit ke-53. Bola yang sempat mengenai Koscielny pun meluncur deras ke gawang Vitor Mannone.

The Gunners yang sejatinya menguasai jalannya laga hanya mampu sekali menjebol gawang Petr Cech, yang tampil dominan dengan menggagalkan tiga peluang emas. Crossing Alex Oxlade-Chamberlain membuat Gervinho menorehkan namanya di papan skor pada beberapa menit jelang laga babak pertama berakhir.

Kekalahan ini menjadi yang pertama bagi Arsenal di Premier League 2012/13. Sementara itu, Chelsea sukses mempertahankan posisi teratas klasemen dengan raihan 16 poin, dan menjadi salah satu tim yang belum menderita kekalahan hingga pekan keenam.

Susunan Pemain:

Arsenal: Mannone; Jenkinson, Koscielny, Vermaelen, Gibbs; Arteta, Diaby (17' Oxlade-Chamberlain); Cazorla, Ramsey (67' Walcott), Gervinho; Podolski (67' Giroud).

Chelsea: Cech; Ivanovic, Cole, Terry, Luiz (80' Cahill); Ramires, Mikel; Mata (84' Bertrand), Oscar (73' Moses), Hazard; Torres.




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X