Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Direkomendasikan Nil, Firman Utina Tunggu KB

By Frengky Aruan - Senin, 1 Oktober 2012 | 16:48 WIB
Firman Utina
Bolanews
Firman Utina

Eks gelandang Sriwijaya FC, Firman Utina belum bisa memastikan akan bergabung dengan tim nasional Indonesia di bawah asuhan Nilmaizar atau tidak. Untuk sementara, gelandang berusia 31 tahun itu lebih memilih untuk tetap memperkuat timnas versi KPSI yang diasuh Alfred Riedl.

"Sementara ini fokus bersama timnas KPSI di Batu dulu," kata Firman Utina, Senin (1/10).

Firman Utina beralasan, langkah ini diambil bukan tanpa sebab. Sejauh ini, seperti yang dinilainya, tindak lanjut dari poin Komite Bersama (KB) tentang timnas belum jelas. Dengan penilaian itu akan sangat sulit untuk menentukan pilihan.

"Saya bergabung dengan timnas di Batu sambil menunggu perkembangan baru dari JC. Jika JC turun tangan lakukan harmonisasi, kemungkinan saya akan mempertimbangkan untuk datang," jelas Firman Utina.

Selain Firman Utina, tercatat ada enam pemain timnas KPSI yang direkomendasikan Nilmaizar untuk dipanggil PSSI. Keenam pemain itu adalah I Made Wirawan, Hamka Hamzah, Victor Igbonefo,Ahmad Bustomi, Greg Nwokolo, Patrich Wanggai. Menurut Firman, sampai saat ini PSSI sendiri belum melayangkan surat pemanggilan.


Editor : Frengky Aruan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X