baru ini.
Atlet kelahiran Dhindar, Hisar, Haryana, India 17 Maret 1990 ini telah meneken kontrak selama tiga tahun dengan manajemen Rhiti Sports yang juga menjadi manajer kapten timnas kriket India, Mahendra Singh Dhoni.
"Saya sangat gembira dengan kontrak baru ini. Tuhan begitu baik kepada saya. Adalah mimpi saya untuk menjadi atlet paling populer di negara saya. Tapi, saya tak pernah menyangka bisa mendapatkannya secepat ini," ujar Saina.
Sejak muncul di level internasional pada 2002, Saina sudah diendorse sejumlah pihak. Di antaranya oleh Yonex pada 2002, oleh BPCL pada 2004, dan oleh Olympic Gold Quest. Ia pun jadi bintang iklan untuk Herbalife, Top Ramen Noodles, dan Fortune cooking oil. Seiring popularitasnya yang kian menanjak, diyakini Saina bakal makin laris menjadi model iklan saat ini.
Laporan Tribunnews/deny budiman
Editor | : | Ade Jayadireja |
Komentar