Pada 2 Desember nanti, PT Liga Indonesia (PT LI) dijadwalkan akan menggelar Inter Island Cup (IIC) 2012.
PT LI sudah menunjuk klub Sriwijaya FC (SFC) sebagai tuan rumah ajang tersebut.
"Kemungkinan, tim-tim di wilayah Sumatera seperti PSPS Pekanbaru, Semen Padang akan satu grup dengan SFC. Bisa pula tim lain, tetapi untuk konfirmasi lebih lanjut, akan kita lihat setelah surat resminya," ujar Presiden Klub SFC, H Dodi Reza Alex, Kamis (11/10).
Menurut Dodi Reza, ajang ini merupakan uji coba bagi seluruh pemainnya. Tidak ada target dari ajang ini, karena murni untuk meningkatkan kekompakan dan menguji kemampuan pemain agar terbiasa bermain dalam satu tim.
"Jadi membiasakan mereka bermain dalam pola paten permainan SFC yang selama ini menjadi trend permainan," jelas Hendri Zainuddin, Direktur Teknik dan SDM PT SOM.
Tetapi, bukan berarti SFC tidak ingin juara IIC. Sebab jika ada kesempatan akan selalu dimaksimalkan. "Targetnya ujicoba, tetapi jika ada kesempatan juara akan kita ambil," jelasnya.
Laporan Tribunnews
Editor | : | Wahyu Seto |
Komentar