Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mark Webber Curi Pole Position GP Korea

By Oka Akhsan M. - Sabtu, 13 Oktober 2012 | 21:24 WIB
Mark Webber (tengah hitam) merayakan pole ke-200 bersama kru Renault
Clive Rose/Getty Images
Mark Webber (tengah hitam) merayakan pole ke-200 bersama kru Renault

Pebalap Red Bull, Mark Webber, secara dramatis berhasil meraih pole position untuk Grand Prix Korea. Pebalap asal Australia itu mampu mengalahkan catatan waktu rekan setimnya, Sebastian Vettel, yang terus mendominasi sesi latihan bebas hingga lap terakhir kualifikasi, pada Sabtu (13/10).

Sebastian Vettel terlihat tak bisa dibendung hingga detik-detik akhir jelang kualifikasi berakhir. Tercepat di Q1 dan Q2, sang juara dunia bertahan itu unggul hingga 0,3 detik di depan lawan-lawannya pada awal Q3.

Namun, Webber mampu memperbaiki catatan waktunya menjadi 1m37.242 detik atau unggul 0,074 detik atas Vettel untuk mengambil alih posisi start pertama pada balapan yang berlangsung Minggu (14/10). Itu menjadi pole ke-200 pemasok mesin Red Bull, Renault, di Formula 1.

Posisi start ketiga ditempati pebalap McLaren, Lewis Hamilton. Pebalap yang akan pindah ke Mercedes pada musim depan itu mampu mengalahkan catatan waktu pemuncak klasemen sementara, Fernando Alonso, yang harus puas start dari posisi keempat.

Lotus juga meraih hasil yang cukup memuaskan di kualifikasi. Dua pebalap mereka, Kimi Raikkonen dan Romain Grosjean, masing-masing akan start dari grid kelima dan ketujuh, mengapit pebalap kedua Ferrari, Felipe Massa.

Sementara posisi start kedelapan diambil alih pebalap Force India, Nico Hulkenberg. Catatan waktu Hulkenberg lebih cepat dari milik duo Mercedes, Nico Rosberg dan Michael Schumacher, yang akan memulai lomba dari posisi kesembilan dan ke-10.

Hasil kualifikasi GP Korea:  Pos  Pebalap               Tim                  Waktu      Selisih     1.  Mark Webber           Red Bull-Renault     1m37.242s  2.  Sebastian Vettel      Red Bull-Renault     1m37.316s  + 0.074  3.  Lewis Hamilton        McLaren-Mercedes     1m37.469s  + 0.227  4.  Fernando Alonso       Ferrari              1m37.534s  + 0.292  5.  Kimi Raikkonen        Lotus-Renault        1m37.625s  + 0.383  6.  Felipe Massa          Ferrari              1m37.884s  + 0.642  7.  Romain Grosjean       Lotus-Renault        1m37.934s  + 0.692  8.  Nico Hulkenberg       Force India-Mercedes 1m38.266s  + 1.024  9.  Nico Rosberg          Mercedes             1m38.361s  + 1.119 10.  Michael Schumacher    Mercedes             1m38.513s  + 1.271  Q2 cut-off time: 1m38.436s                                   Gap ** 11.  Jenson Button         McLaren-Mercedes     1m38.441s  + 0.674 12.  Sergio Perez          Sauber-Ferrari       1m38.460s  + 0.693 13.  Kamui Kobayashi       Sauber-Ferrari       1m38.594s  + 0.827 14.  Paul di Resta         Force India-Mercedes 1m38.643s  + 0.876 15.  Pastor Maldonado      Williams-Renault     1m38.725s  + 0.958 16.  Daniel Ricciardo      Toro Rosso-Ferrari   1m39.084s  + 1.317 17.  Jean-Eric Vergne      Toro Rosso-Ferrari   1m39.340s  + 1.573 Q1 cut-off time: 1m39.180s                                    Gap * 18.  Bruno Senna           Williams-Renault     1m39.443s  + 1.235 19.  Vitaly Petrov         Caterham-Renault     1m40.207s  + 1.999 20.  Heikki Kovalainen     Caterham-Renault     1m40.333s  + 2.125 21.  Charles Pic           Marussia-Cosworth    1m41.317s  + 3.109 22.  Timo Glock            Marussia-Cosworth    1m41.371s  + 3.163 23.  Pedro de la Rosa      HRT-Cosworth         1m42.881s  + 4.673 24.  Narain Karthikeyan    HRT-Cosworth         no time  107% time: 1m45.082s  * Gap to quickest in Q1  ** Gap to quickest in Q2


Editor : Oka Akhsan M.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X