Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Comeback Manis Venus Williams di Luksemburg Open

By Randy Wirawan - Rabu, 17 Oktober 2012 | 10:55 WIB
Venus Williams
Cameron Spencer/Getty Images
Venus Williams

Venus Williams berhasil meraih kemenangan dalam laga comeback di WTA Tour. Venus menang mudah atas petenis muda berusia 15 tahun asal Swiss, Belinda Bencic, di babak pertama Luksemburg Terbuka, pada Rabu (17/10) dini hari WIB.

Ini merupakan pertandingan pertama Venus Williams sejak tersingkir di babak kedua US Open, pada Agustus. Meski demikian, Venus belum kehilangan sentuhan terbaik dan menang dua set langsung 6-3 6-1 dalam waktu 68 menit atas Bencic, yang dijuluki Martina Hingis baru.

Venus sudah ditunggu unggulan kesembilan, Mona Barthel, di babak kedua. Sementara itu, meski tersingkir di babak awal, banyak yang menilai masa depan cerah telah menanti Bencic. Pasalnya, ia telah menjuarai turnamen ITF dan memperkuat Swiss di Piala Fed di usia yang masih muda.

Di pertandingan lain, unggulan pertama asal Italia, Roberta Vinci, harus bertarung tiga set sebelum menang 6-0 2-6 6-0 atas petenis Belarusia, Olga Govortsova. Unggulan kedua asal Jerman, Julia Goerges, juga belum terbendung setelah menumbangkan petenis Spanyol, Silvia Soler-Espinosa 6-2 6-1.


Editor : Oka Akhsan M.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X