Pihak klub Internazionale dilaporkan terus melakukan pendekatan kepada gelandang klub Brasil Corinthians, Paulinho. Namun Inter harus siap dengan harga Paulinho yang naik dua kali lipat dibanding nilai yang ditawarkan pada jendela transfer musim panas lalu.
Internazionale sebelumnya pernah menawarkan harga delapan juta euro atau sekitar 100 miliar rupiah kepada Paulinho pada musim panas. Akan tetapi, ia lebih memilih untuk memperpanjang kontrak bersama Corinthians.
Menurut Sky Sport Italia, Paulinho kini bernilai 15 juta euro atau sekitar 189 miliar rupiah. Presiden klub Massimo Moratti berharap mendapatkan perlakuan istimewa mengandalkan pembicaraan sebelumnya dengan pemain dan pihak klub Corinthians.
"Ia menunjukkan dirinya sebagai salah satu gelandang terbaik Brasil," ujar Andrea Stramaccioni kepada Tuttosport.
"Ia adalah gelandang tengah yang mampu bermain dengan dua atau tiga pemain di lini tengah. Ia dapat mencetak gol, berbahaya saat berlari ke depan, dan dapat mengombinasikannya dengan kualitas saat membawa bola."
"Baik Inter dan klub lainnya telah mengikuti perkembangan Paulinho, tetapi ia bermain untuk Corinthians sekarang. Ia akan berkonsentrasi dalam Piala Dunia Antar Klub bulan Desember," lanjut Stramaccioni.
Editor | : | Okie Prabhowo |
Komentar