Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Turunkan Harga Tiket di Premier League!

By Yudhi F. Oktaviadhi - Kamis, 18 Oktober 2012 | 14:54 WIB
Emirates Stadium (Arsenal)
Getty Images
Emirates Stadium (Arsenal)

Ketua Federasi Suporter Sepak bola (FSF) Inggris dan Wales, Malcolm Clarke, mengaku terkejut dengan kenaikan harga tiket yang ditawarkan klub peserta liga di daratan Inggris. Pernyataan Clarke tersebut mengacu kepada survei yang dilakukan The BBC Sport.

The BBC Sport melakukan survei tentang pengeluaran untuk menonton pertandingan sepak bola di empat divisi teratas liga di daratan Inggris. Survei mencakup 166 klub dalam 10 divisi termasuk Conference Premier dan Women's Super League.

"Meski sedang dalam masa ekonomi sulit, harga tiket pada beberapa klub dan dalam level pertandingan masih tergolong tinggi," ujar Malcolm Clarke.

"Musim ini penjualan tiket paling murah di harga 15 pound (sekitar 233 ribu rupiah)."

"Kami ingin melihat seberapa banyak usaha yang dilakukan untuk menurunkan harga tiket," lanjut Clarke.

Menurut survei, Arsenal merupakan klub yang memiliki rekor harga tiket termahal di Inggris. Pengeluaran untuk menonton di Emirates Stadium, kandang Arsenal, yaitu 134,40 pound atau lebih dari dua juta rupiah. Dengan rincian harga tiket tertinggi 126 pound atau sekitar 1,9 juta rupiah ditambah biaya program aplikasi digital tiga pound, kue pie 3,30 pound, dan teh seharga dua pound.


Editor : Okie Prabhowo


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X