Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Adriyanti Firdasari Salut dengan Suporter Denmark

By Ade Jayadireja - Sabtu, 20 Oktober 2012 | 15:06 WIB
Adriyanti Firdasari
AFP
Adriyanti Firdasari

Pebulu tangkis putri andalan Indonesia, Adriyanti Firdasari, mendapat kesan tersendiri usai melakoni turnamen Denmark Open yang berlangsung pada 16 hingga 21 Oktober 2012. Ia merasa salut dengan penonton di sana.

Menurut Adriyanti Firdasari, suporter di Denmark sangat menghargai atlet-atlet yang sedang berjuang di lapangan. Firda juga menambahkan bahwa hal ini sangat kontras dengan fan bulu tangkis di Indonesia.

"Salut luar biasa untuk penonton Denmark/Eropa. Menang atau kalah dengan skor jauh pun, sang atlit tetap disupport luar biasa dan diberikan tepuk tangan sampai berdiri," tulis Firda melalui akun Twitter-nya, @firdasari86.

Kemudian ia menulis lagi: "Tidak seperti di Negeri tercinta saya. Jika menang dipuja-puja berlebihan, tapi kalau kalah dicaci maki habis-habisan."

Firda sendiri gagal menjuarai turnamen Denmark Open usai dikalahkan tunggal putri Cina, Jiang Yanjiao, dengan skor 13-21 dan 11-21. Kini Merah Putih hanya menyisakan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan di sektor ganda putra dan Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir di ganda campuran.


Editor : Ade Jayadireja


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X