Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Martin, Arsenal Menjadi Tim yang Lebih Baik

By Yudhi F. Oktaviadhi - Minggu, 21 Oktober 2012 | 00:41 WIB
Russell Martin
Jamie McDonald/Getty Images
Russell Martin

Pemain belakang Norwich City, Russell Martin, menyatakan bahwa permainan Arsenal menjadi lebih baik setelah menjual Robin van Persie. Martin menilai Arsenal sekarang memiliki lebih banyak pemain penting.

Arsenal memulai musim 2012/13 dengan cukup baik. Pada tujuh pertandingan awalnya, mereka mampu mengumpulkan 12 poin, hasil dari tiga kemenangan dan tiga hasil imbang. Penampilan para pemain barunya, Santi Cazorla, mendapatkan banyak pujian dari berbagai pihak.

Martin meyakini bahwa pelatih Arsenal, Arsene Wenger, telah membangun sebuah tim yang baik dengan membeli Lukas Podolski dan Olivier Giroud.

"Mereka menyingkirkan pemain yang fantastis, kemudian membawa tiga atau empat pemain yang juga fantastistis untuk menggantikannya," kata Martin kepada The Sun.

"Aku tahu kedengarannya akan aneh. Namun, saya pikir hal itu telah membuat tim mereka menjadi lebih kuat. Mereka adalah tim yang hebat ketika ada dia. Dan mereka masih tim yang hebat ketika dia telah pergi."

"Perbedaannya adalah bahwa dahulu mereka memiliki tiga atau empat pemain yang dapat memenangkan pertandingan, sekarang mereka memiliki sembilan atau 10 pemain untuk itu," tutup Martin.


Editor : Syamsul Arif


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X