Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Adriano Galliani Tegaskan Tak Akan Pecat Allegri

By Randy Wirawan - Senin, 22 Oktober 2012 | 11:04 WIB
Massimiliano Allegri
Kirill Kudryavtsev/AFP
Massimiliano Allegri

Meski kalah, manajemen AC Milan menegaskan pihaknya akan mempertahankan posisi Massimiliano Allegri sebagai pelatih. Namun, Allegri harus mengamankan skuadnya dari jurang degradasi.

Setelah kalah 3-2 dari Lazio, AC Milan telah mencatatkan prestasi terburuk selama 60 tahun terakhir. Kubu Allegri hanya mampu mengemas tujuh poin dari delapan laga. Alhasil, mereka terseok di posisi 15 klasemen sementara.

Presiden klub, Adriano Galliani, menegaskan hasil laga kontra Lazio tidak akan mengarah pada pemecatan sang pelatih. Namun, menurut berita yang dilansir Sky Spotrs, masa depan Allegri masih dipertanyakan.

"Saya pikir segala keputusan terkait pada klub. Sangat normal jika tim meraih hasil negatif, manajemen klub pasti akan mengawasi perkembangan pelatih. Posisi kami memang buruk saat ini, tetapi kami harus memperbaikinya," tegas Galliani dilansir ESPN Soccernet.

Jika klub gagal meningkatkan kualitas tim, maka AC Milan terancam kembali terdegradasi. Namun, hingga saat ini pengurus klub belum memberikan keputusan terkait nasib Allegri.

"Pelatih hanya harus memikirkan pekerjaannnya dan memastikan tim meraih hasil positif sehingga dapat mengkatrol posisi menjadi lebih baik. Sejauh ini belum ada keinginan kami untuk mengganti pelatih. Ini memang ujian berat bagi kami tetapi yang terpenting adalah tetap bersatu dan tenang."




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X