Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kalah di Babak Awal, Juan Carlos Ferrero Pensiun

By Randy Wirawan - Kamis, 25 Oktober 2012 | 00:10 WIB
Juan Carlos Ferrero
Julian Finney/Getty Images
Juan Carlos Ferrero

7 3-6 dari sang kompatriot, Nicolas Almagro, pada Rabu (24/10).

Juan Carlos Ferrero telah mengumumkan akan gantung raket setelah Valencia Open, yang dimenanginya pada 1999 dan 2003. Masalah cedera yang tak kunjung henti menjadi alasan mengapa petenis berusia 32 tahun itu memutuskan untuk pensiun.

"Sudah lama sekali saya tak menikmati bermain tenis di lapangan. Saya sangat senang bisa menutup karier yang indah. Saya sempat khawatir di set pertama, namun saya akhirnya bisa menikmati pertandingan dan mendapat penghormatan dari penonton. Sungguh mengharukan," kata Ferrero kepada El Pais.

Ferrero total telah memenangi 16 titel sepanjang karier. Ia menduduki peringkat satu dunia selama delapan pekan setelah memenangi Prancis Terbuka dan tampil di final US Open pada 2003.


Editor : Oka Akhsan M.


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X