Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Garuda Muda Kembali Ditantang Arab Saudi

By Frengky Aruan - Kamis, 25 Oktober 2012 | 16:44 WIB

18 di turnamen Piala Pelajar Asia di Teheran, Iran, sudah berakhir. Selanjutnya, beberapa penggawa tim asuhan Indra Sjafri itu kemungkinan akan melawan Arab Saudi, Desember mendatang, dalam laga uji coba. Menurut Indra Sjafri, laga uji coba itu rencananya akan digelar di Arab Saudi.

"Bulan desember, timnas U-19 mendapat undangan untuk tanding ulang melawan Arab Saudi U-19 di Arab Saudi. Mengenai informasi tentang skuad, seleksi dan target timnas U-19 akan saya bahas setelah pulang dari Iran," kata Indra Sjafri dalam akun twitter-nya.

Jika terjadi, laga antara Garuda Muda besutan Indra Sjafri melawan Arab Saudi akan menjadi yang kedua. Sebelumnya tim asuhan Indra Sjafri, yang juga diproyeksikan tampil di Piala AFF U-19 pada 2013, telah bertemu dengan Arab Saudi di Malaysia dalam partai uji coba.

Kala itu tim Indra Sjafri, yang menggunakan nama timnas Indonesia U-17, berhasil menundukan Arab Saudi dengan skor 2-1 di Stadion Shah Alam, Selangor, 2 September. Kedua gol timnas U-17 diciptakan Muchlis Hadi Ning Saifullah pada menit ke-28 dan Jali Ibrahim menit ke-35. Sedangkan gol balasan Arab Saudi tercipta jelang peluit panjang berbunyi. 


Editor : Frengky Aruan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X