Manajer Chelsea, Roberto Di Matteo, bereaksi atas kasus rasisme yang melibatkan John Terry. Agar kasus serupa tak terjadi, ia bersedia menjatuhkan hukuman jika pemainnya melontarkan ejekan berbau rasis kepada pemain lain.
Roberto Di Matteo merupakan salah satu orang yang menentang rasisme. Ia mengatakan bahwa jika The Blues diminta oleh Badan Sepak Bola Inggris (FA) untuk menghukum pemainnya yang berlaku seperti itu, maka ia akan patuh.
"Jika mayoritas orang mempercayai bahwa kami perlu menerapkan peraturan seperti itu, maka kami akan mematuhi dan mendukung. Kami akan mematuhi peraturan, seperti yang telah dilakukan sebelumnya," kata Di Matteo seperti dikutip Sportsmail.
"Sebagai sebuah klub, kami menentang segala bentuk diskriminasi. Kami pasti mendukung jika ada peraturan mengenai itu," imbuh manajer asal Italia tersebut.
Meski menentang rasisme, Di Matteo belum menjatuhkan hukuman untuk Terry. Si pemain baru mendapt hukuman dari FA, yaitu skorsing empat pertandingan.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Komentar