Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marseille Ingin Jadikan Lyon Sebagai Pelampiasan

By Jaka Sutisna - Sabtu, 27 Oktober 2012 | 17:22 WIB
Elie Baup
David Ramos/Getty Images
Elie Baup

Pelatih Olympique Marseille, Elie Baup, mengatakan timnya harus belajar untuk membenci kekalahan jika mereka ingin mengakhiri tren negatif di Ligue 1. OM tak pernah meraih kemenangan dalam tiga partai terakhir di liga domestik.

Marseille kini menempati posisi kedua klasemen mengumpulkan poin sama dengan Paris SG (19) yang berada di puncak, lalu disusul Olympique Lyon di urutan ketiga dengan 18 poin.

Baup meminta kepada anak asuhnya untuk lebih termotivasi untuk menang.

"Kami harus membenci kekalahan. Semua orang mengatakan demikian tapi kita harus melakukannya," tegas Baup.

"Ketika kita berada di suatu momen buruk, kita harus benar-benar harus percaya diri untuk melupakan semua hasil buruk," ujar Baup.

Marseille kalah 0-1 dari Troyes pada pekan kesembilan, setelah hanya bermain imbang 2-2 dengan PSG di pekan kedelapan dan kalah 1-4 dari Valenciennes di pekan sebelumnya.

Hasil-hasil minor yang dialami OM dianggap sang arsitek karena gaya permainan timnya telah terbaca para rival.

"Tim-tim lain telah mempelajari permainan kami, mereka telah melihat apa yang bisa kami lakukan dengan baik, jadi mungkin kami tidak dapat membuat kejutan lagi," urai pelatih asal Prancis tersebut.

Di pekan kesepuluh, Senin (29/10) dini hari WIB, Marseille akan ditantang musuh berat, Lyon. Lyon merupakan rival langsung OM di papan atas klasemen. Jika kembali menelan kekalahan, OM akan tergusur oleh tim besutan Remi Garde tersebut.


Editor : Jaka Sutisna


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X