Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Qatar Siap Beli Milan

By Lilianto Apriadi - Rabu, 31 Oktober 2012 | 09:56 WIB
Silvio Berlusconi
Vincezo Pinto/Getty Images
Silvio Berlusconi

Pemilik AC Milan, Silvio Berlusconi, siap untuk menjual klub Serie A ini ke kelompok pengusaha Emir Qatar. Sheikh Hamad bin Khalifa Al Thani, pengusaha dari negara Qatar siap untuk membeli Milan.

Sebagai pempinan, Silvio Berlusconi merasa sekarang saatnya untuk mengucapkan selamat tinggal kepada klub tercinta. I Rossoneri sedang terganggu oleh masalah keuangan dan dipaksa untuk menjual pemain bintang Zlatan Ibrahimovic dan Thiago Silva pada musim lalu.

Milan terus berjuang, meskipun Berlusconi tidak yakin jika ia adalah orang yang tepat untuk membantu klubnya ke jalan yang tepat. Akan lebih baik jika mungkin berada di tangan orang lain.

Mantan Perdana Menteri Italia itu, baru-baru ini dihukum 12 bulan penjara akibat keterlibatannya dengan skandal penggelapan pajak. Usahanya untuk mengajukan banding mungkin dibatalkan, sebab akan memakan banyak waktu.

Oleh karena itu, ia siap menjual klub jika ada penawaran bagus yang sesuai. Apabila ada, Hamad bin Khalifa Al Thani duduk di posisi terdepan untuk membeli klub raksasa Italia tersebut.

Berlusconi bisa tergoda untuk menjual Milan sebesar 500 juta euro atau sekitar 6 triliun rupiah.

Dilansir dari Soccerway, perusahaan lain, seperti Gazprom dan Ferrero, juga telah dikaitkan dengan Milan, tetapi Emir Qatar tampaknya yang paling kuat untuk membeli Milan.




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X