Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Kereta Diubah Untuk Antar Skuad AS Roma

By Okie Prabhowo - Rabu, 31 Oktober 2012 | 23:28 WIB
Trenitalia, perusahaan kereta api di Italia.
Getty Images
Trenitalia, perusahaan kereta api di Italia.

Sebuah kereta dari kota Napoli menuju Milan membuat perhentian di luar jadwal. Kereta tersebut berhenti di kota Parma untuk menurunkan skuad AS Roma yang akan berhadapan dengan tim I Gialloblu, Kamis (1/11) dini hari WIB.

Tim AS Roma memilih untuk bepergian menggunakan layanan Trenitalia, perusahaan jasa kereta api di Italia, seperti dilansir Football Italia. Para penumpang yang juga menggunakan kereta tersebut terkejut setelah berhenti selama 40 menit di stasiun kota Parma.

Berita tersebut tersebar setelah Grup Konsumen Italia (Codacons) memeriksa kejadian tentang rute kereta yang di luar jadwal. Beberapa penumpang dalam kereta dilaporkan mengeluhkan dan merasa tidak puas dengan layanan Trenitalia dengan adanya insiden tersebut.

Menghadapi Parma, pelatih AS Roma, Zdenek Zeman, kemungkinan akan tetap menggunakan skema 4-3-3. Dengan formasi pemain tersebut, lini depan Roma diisi Erik Lamela, Pablo Daniel Osvaldo, dan Francesco Totti.


Editor : Okie Prabhowo


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X