1 oleh Torino, Minggu (4/11).
Hasil imbang tersebut terasa menyakitkan bagi Azzurri. Klub milik Produser kenamaan Italia, Aurelio De Laurentiis ini ditahan Torino pada menit-menit akhir. Blunder yang dilakukan oleh Salvatore Aronica bagaikan petir di siang bolong bagi Napoli.
Kesalahan elementer dilakukan Aronica saat mencoba melakukan back pass kepada Morgan De Sanctis, namun, bola bergulir secara tanggung. Gianluca Sansone dengan sigap mengejar bola dan langsung melewati De Sanctis yang kalah cepat.
Selanjutnya mudah saja, Sansone mencepolskan bola ke gawang yang sudah kosong (90+1'). Gol cepat Edinson Cavani pada menit ke-7 seolah tak ada artinya karena blunder tersebut.
Raihan sebiji poin membuat posisi Napoli terpaku di peringkat ketiga. Tim kebanggan warga Napoli ini berselisih lima angka dari pemuncak klasemen, Juventus, dan empat dari Internazionale yang ada di peringkat kedua.
Editor | : | Jaka Sutisna |
Komentar